Amsal 4:6
“ Janganlah meninggalkan hikmat itu,
maka engkau akan dipeliharanya,
kasihilah dia maka engkau akan dijaganya."
kasihilah dia maka engkau akan dijaganya."
Seringkali kita menjadi tersandung dan terjatuh di dalam
perjalanan kehidupan ini oleh karena di dalam kita melangkah tidak berdasarkan hikmat,
bahkan ada banyak orang yang mengalami celaka dan binasa juga oleh karena
berjalan dengan tidak menggunakan hikmat. Kita harus selalu berpegang dan
menentukan sesuatu dengan hikmat bahkan kita harus mengasihi hikmat, sebab
jikalau kita tidak meninggalkan hikmat dan bahkan kita mau mengasihi hikmat,
maka kita akan melakukan segala sesuatu dengan asal-asalan atau sembarangan.
Dengan mengasihi dan tidak meninggalkan hikmat, maka hikmat itu akan
memelihara dan bahkan menjaga kita dari berbagai macam kesulitan, kesia-siaan,
kebodohan dan kebinasaan.
Memang untuk mendapatkan hikmat atau menjadi orang yang
berhikmat, bijaksana tidaklah mudah. Akan tetapi jika kita hidup sesuai dengan
kehendak Tuhan, maka pengalaman hidup kita akan mengajar kita, dan Firman Tuhan
yang selalu kita dengar dan pelajarilah yang akan selalu menuntun kita.
Akhir-akhir ini banyak orang yang melakukan penipuan dengan
dalih untuk pekerjaan Tuhan. Seorang hamba Tuhan mengatakan bahwa selama ini mereka sudah beberapa kali tertipu
oleh orang-orang yang mengaku sebagai hamba Tuhan maupun orang-orang Kristen.
Ada orang yang menjalankan proposal untuk pembangunan gereja, tetapi setelah
mereka cek ke alamat tersebut ternyata tidak ada pembangunan gereja.
Oleh karena itu, mintalah kepada Tuhan supaya dengan
hikmat-Nya, kita akan lebih berhati-hati dalam bertindak dan mengambil
keputusan serta tidak akan tersandung oleh siapapun juga
Semua kita pasti rindu untuk mendapatkan kehidupan yang
berbahagia dan penuh dengan damai sejahtera. Dngan hikmat kita boleh terhindar
dari segala macam tipu daya iblis yang membinasakan, oleh sebab itu jangan
tinggalkan hikmat.
0 komentar:
Posting Komentar