Kisah
1:9-11
“Sesudah
Ia mengatakan demikian, terangkatlah Ia disaksikan oleh mereka, dan awan
menutup-Nya dari pandangan mereka.”
(Kisah
1:9)
Peristiwa
kenaikan Yesus ke Sorga adalah peristiwa yang melahirkan ucapan syukur bagi
semua orang percaya. Mengapa demikian? Karena jika Yesus tidak naik ke Sorga
maka kebangkitan Yesus hanya sebuah fenomena belaka. Kenaikan Yesus adalah
sebuah kekuatan dari pengharapan orang percaya, sebab Yesus ketika naik ke
Sorga tidak dengan diam-diam, Yesus meninggalkan janji-janji-Nya. Kenaikan
Yesus ke Sorga adalah rencana Allah dari semula. Semua telah direncanakan oleh
Allah dengan sangat baik. Yesus menjalankan semua rencana itu dengan sangat
baik pula. Kenaikan Yesus mengajarkan kita bahwa semua hidup kita yang
mengikuti-Nya telah direncanakan oleh Allah dengan sangat baik dan sempurna.
Kita, harus hidup dekat dengan-Nya supaya mengerti apa yang direncanakan Allah
dalam hidup kita supaya kita dapat berjalan dalam rencana itu. Keyakinan inilah
yang akan selalu membuat kita mengucap syukur kepada-Nya dan yang membuat kita
terus hidup dalam pengharapan yang pasti. Akhir zaman adalah hari-hari dimana
orang dibuat tidak percaya lagi/menjadi ragu dengan adanya sorga dan menjadi
tidak yakin lagi dengan kedatangan Tuhan seperti yang dijanjikan-Nya. Yesus
naik ke Sorga disaksikan oleh para murid supaya para murid tidak putus asa lagi
dan hidup dalam pengharapan yang pasti yaitu percaya kepada setiap janji yang
diberikan-Nya. dan hal ini terus diberitakan sampai hari ini supaya setiap
orang yang percaya kepada Yesus tidak putus asa tetapi sebaliknya terus hidup
dalam pengharapan akan penggenapan dari setiap janji Yesus. Saudaraku,
kedatangan Tuhan sudah sangat dekat. Jangan mau digeser dari pengharapan Injil,
yang telah kita dengar dan yang telah dikabarkan diseluruh bangsa yang ada di
bawah langit. Hari-hari ini kita akan dibuat nyaman dengan dunia ini, ingat!
Dunia bukan tempat kita. Kita hanya menumpang sebentar saja di dunia ini.
Persiapkan iman, berdoalah dan berjaga-jagalah. Tuhan sudah dekat. Maranatha. (SE)
0 komentar:
Posting Komentar